Mitra.TIMURPOS.com. – Upacara memperingati
Hari Guru dan HUT PGRI ke 78 tahun Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) dengan
tema ‘Guru Nasional tahun 2023 yaitu bergerak bersama rayakan merdeka belajar’ dan tema HUT PGRI adalah ‘Transformasi Guru
Wujudkan Indonesia Maju’. Penjabat Bupati Ir Ronald Sorongan M.Si bertindak
sebagai Inspektur upacara, yang dilaksabakan di lapangan Olahraga Desa Minanga
Kecamatan Pusomean, Senin (27/11).
Penjabat Bupati Sorongan membacakan sambutan Menteri Pendidikan, kebudayaan,
Riset dan Teknolgi (Mendikbudristek) Nadien Anwar Makarim mengatakan bahwa ibu
bapak guru sebagai nahkoda yang tidak mau membalikkan lagi arah dari kapal
merdeka belajar
“Dengan
melihat berbagai kemanjuan dalam bidang Pendidikan, maka saya opitimis pendidik yang ada di
Indonesia akan terus bergerak dengan mewujudkan mereka belajar. Serta berkeyakinan
dengan setiap hasil yang dicapai bersama dalam empat tahun terakhir adalah
bukti nyata dari setiap kemajuan yang diperoleh. ,” ujar Pj. Bupati Sorongan.
Pj.
Bupati Sorongan juga menambahkan, dimomen yang berbahagia ini, saya selaku
penjabat Bupati kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) berharap kepada para Guru
yang ada di Kabupaten Mitra untuk terus melakukan gerakan merdeka belajar.
Selamat Hari Guru Nasional dan HUT PGRI yang ke 78 tahun, pungkas Sorongan.
Sementara
itu Kepala Dinas Pendidikan nasional Kabupaten Mitra Dra Sarah Kindangen
didampingi ketua Panitia mengatakan bahwa hari guru tahun 2023 ini dipusatkan
di Kecamatan Pusomaen dan telah disiapkan satu bulan sebelum hari H kegiatan
tersebut.
“Hari Guru Nasional jatuh pada tanggal 25 November sedangkan
puncak kegiatan dilaksanakan hari ini dalam bentuk upacara. Dan berbagai kegiatan
telah dilaksanakan berupa atraksi-atraksi seperti maengket dan pemberian
penghargaan bagi guru berprestasi dan siswa berprestasi serta sosialisasi anti
Korupsi yang telah dibuka oleh penjabat Bupati Kabupaten Mitra,” ucap Kindangen.
Turut
hadir Sekda Mitra David Lalandos, AP MM, Ketua DPRD Kabupaten Mitra Marty Ole,
Wakapolres Mitra, anggota Rasni Pontororing, ketua PGRI Sulut, Ketua PGRI
Kabupaten Mitra, Ascke Benu, kepala SKPD, para Guru serta undangan lainnya. (JW)
Editor: Alfrets Maurits