Iklan

Follow us

H-2 Ramadhan Selain Beras Komoditi Lainnya Juga Merangkak Naik

Timur Pos
Sabtu, 09 Maret 2024, 21:01 WIB Last Updated 2024-03-09T13:01:51Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini

TEMPAT JUALAN BERAS DI PASAR SEPATAN (Foto: Istimewa)


TANGERANG,TIMURPOS.COM-
Janji dari pemerintah untuk menekan meningkatnya harga beberapa komoditas bahan pangan seperti beras, telur, bawang, dan cabai mengalami kenaikan dalam beberapa bulan terakhir ternyata hanya bulan saja.


Nyatanya hingga saat ini di hampir seluruh wilayah Indonesia, termasuk di Sepatan, Kabupaten Tangerang harga sembako jelang Ramadhan meningkat drastis.salah satu pasar yang merasakan dampak kenaikan harga ini adalah Pasar Sepatan.


Harga cabai dan bawang misalnya ,dua komoditi ini mengalami lonjakan hingga dua kali lipat dari biasanya.Harga cabai merah yang biasanya dijual seharga Rp30.000 per kilogram, kini naik menjadi Rp60.000. Sementara cabai rawit naik dari Rp30.000 menjadi Rp50.000, dan harga bawang merah naik menjadi Rp30.000 dari harga normal Rp25.000.


Selain itu juga Harga beras di pasar Sepatan ini naik hingga 30 persen,yang awalnya ada di kisaran 13.000-14.000 kini naik hingga 17.000 perkilonya.



Arman salah seorang pedagang di pasar, mengungkapkan bahwa ia tidak mengetahui secara pasti mengapa harga komoditas melonjak terlebih beras yang naik cukup menggila.


SELAIN BERAS KOMODITI LAIN JUGA IKUT NAIK HARGANYA (Foto: Istimewa)


"Tidak tahu secara pasti apa penyebab naiknya harga beras,namun dari beberapa informasi yang di dapat salah satunya karena faktor cuaca"ucap Arman.


Aminah berharap semua komoditi tersebut bisa dapat kembali stabil, terlebih harga beras sehingga masyarakat tidak merasa kesulitan dengan harga yang meningkat jelang Ramadhan.


"Semoga semuanya bisa stabil lagi, dan masyarakat pun tidak merasa kesusahan dengan beban bahan pokok yang mahal,"Tutup ibu Aminah.


Editor     :Rusdi


Reporter: Ichsan Buntoro

Komentar

Tampilkan

Terkini