Iklan

Follow us

Momen Puasa,Umat Nasrani Kota Manado Berburu Dan Berjualan Takjil

Timur Pos
Rabu, 13 Maret 2024, 21:44 WIB Last Updated 2024-03-13T13:44:34Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini

WARGA BERBURU TAKJIL DI DEKAT MASJID AL-FURQAN BAHU (Foto: Rusdi)


MANADO,TIMURPOS.COM
-Ketika memasuki bulan puasa,ada momen yang paling di tunggu untuk berbuka puasa, yaitu berburu takjil.umat muslim pun berbondong-bondong menuju ke pusat jajanan atau pusat takjil  untuk membeli makanan dan minuman untuk berbuka puasa bersama keluarga, teman atau orang-orang terdekat.


Ternyata, aktivitas berburu takjil buka puasa ini tidak hanya dilakukan oleh umat Muslim,namun umat Nasrani pun tak ketinggalan berburu takjil buka puasa menjelang waktu buka puasa.


Seperti di kota Manado, umat Nasrani di kota ini setiap tahunnya,tak ketinggalan ikut berburu takjil.


Deivy misalnya, karyawan swasta ini mengatakan, dirinya sangat senang ketika bulan puasa, karena dirinya bisa berburu takjil yang banyak menunya.


"Apalagi pas kena shift siang,saat jam istirahat pukul 17.00,saya dan beberapa teman muslim mencari tempat jualan takjil di depan tempat kerja kami,asik karena banyak menu yang di jual tidak di jual di bulan biasanya"ucap deivy ketika di temui di depan tempat takjil.


Dan ternyata, bukan hanya berburu takjil, umat Nasrani di kota Manado pun ada yang berjualan takjil buka puasa.


PEDAGANG TAKJIL BAIK MUSLIM MAUPUN NASRANI MEMBAUR JADI SATU(Foto:Rusdi)


Seperti yang terpantau  pada Selasa (12/3/2024) sore di Pasar Bahu, Kecamatan Malalayang,Tampak ada beberapa umat Nasrani yang merupakan warga Kelurahan Bahu  berjualan takjil dan berbaur dengan warga Bahu yang bergama Islam yang juga berjualan takjil.


"Ya, memang mereka tiap tahun sering berjualan bersama kami, kita tidak masalah, karena momen ini momen untuk berbagi rezeki"ucap teguh.


Begitu juga depan jalan raya Malalayang, tampak juga yang berjualan takjil dari umat Nasrani,namun jualan merekapun tetap di padati pemburu takjil.


Retno, salah satu pemburu takjil yang ditemui TIMURPOS.COM mengatakan meskipun yang berjualan takjil beragama Nasrani, dirinya tak mempersoalkan yang penting takjil buruannya ada.


"tidak jadi masalah sih, apalagi ini bulan mulia dan yang pasti buruan takjilnya ada"ucap mahasiswa asal Jawa ini.


Sementara itu Jefri salah satu pedagang takjil dari umat Nasrani mengatakan, tahun ini dirinya berjualan karena momen puasa dan kami juga sekaligus mencari dana untuk acara paskah.


"Momen yang sangat langka selain berjualan takjil untuk saudara -saudara muslim buat buka, sekaligus kegiatan ini kami pakai untuk mencari dana untuk paskah"tutup Jefri.


Editor     : Alfrets Maurits


Reporter:Rusdi

Komentar

Tampilkan

Terkini